Hero Blog Employee Management

Mengenal Posisi dan Tanggung Jawab Branch Manager

April 30, 2023

Article by Ricky Caesar Sam

Branch manager adalah sebuah posisi yang disematkan pada seorang kepala cabang perusahaan yang bertanggung jawab pada sebuah cabang perusahaan di kawasan atau negara tertentu. Seperti apa tugas dan tanggung jawab seorang branch manager? Mari kita bahas bersama.

Kinerja-karyawan-lebih-efisien-dengan-software-HR-1

Key Takeaways:

  • Brach manager adalah seseorang yang bertugas memimpin sebuah kantor cabang.
  • Tugas utama dari seorang branch manager adalah mengoordinasi, mengawasi, memimpin, dan bertanggung jawab seluruh kegiatan operasional di kantor cabang.
  • Branch manager perlu memiliki kemampuan leadership, target oriented, problem solving, komunikasi, dan visioner.
  • Untuk mendukung tugas branch manager sebuah aplikasi manajemen karyawan yang simple dan bisa digunakan di mana saja perlu dimiliki.

Ketika sebuah perusahaan kian berkembang, tidak jarang sebuah perusahaan akan membutuhkan sebuah cabang untuk mempermudah jalannya operasional perusahaan.

Istilah kantor cabang sering kita dengar digunakan oleh perusahaan perbankan. Namun, penggunaan kantor cabang ini ternyata tidak terbatas pada perbankan atau perusahaan multinasional yang memiliki banyak anak cabang. Kebutuhan sebuah kantor cabang dipengaruhi kebutuhan operasional sebuah perusahaan.

Bagaimana cara agar kegiatan operasional kantor cabang dapat berjalan maksimal? Pada artikel ini kita akan membahas tentang sebuah posisi yang bertanggungjawab pada sebuah kantor cabang. Posisi ini biasa disebut branch manager atau manajer cabang.

Jika Anda saat ini sedang berencana untuk merekrut atau berencana menjadi seorang manajer cabang atau branch manager maka artikel ini adalah artikel yang cocok untuk Anda baca.

Silahkan lanjutkan membaca.

Siapa itu Branch Manager?

Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, ketika sebuah perusahaan membutuhkan sebuah perusahaan cabang untuk mengoptimalkan kegiatan operasional perusahaan. Maka, perusahaan cabang tersebut memerlukan seorang pemimpin yang bertanggung jawab atas kegiatan operasional di sana. Di sini seorang branch manager dibutuhkan.

Branch manager adalah seorang manager yang bertugas untuk menjalankan rencana bisnis yang telah disusun oleh kantor pusat melalui kepemimpinannya di kantor cabang.

Tugas dan tanggung jawab branch manager secara umum adalah sebagai berikut:

1. Mengoordinasi Seluruh Kegiatan Operasional di Kantor Cabang

Sebagai seorang pemimpin di kantor cabang, branch manager memiliki tugas utama untuk mengoordinasi seluruh kegiatan operasional di sebuah kantor cabang. Rencana bisnis yang telah didapat dari kantor pusat harus bisa terkesekusi dengan baik di kantor cabang agar proses pengembangan bisnis perusahaan bisa berjalan optimal.

Tugas dari branch manager tidak terbatas pada menjalankan rencana bisnis perusahaan pusat, namun juga untuk melakukan penyesuaian strategi sesuai dengan kondisi di perusahaan cabang guna mencapai target yang telah diberikan.

2. Memimpin Kegiatan di Kantor Cabang

Branch manager memiliki tanggung jawab untuk memimpin segala kegiatan yang terjadi pada kantor cabang. Seorang branch manager harus mampu untuk memaksimalkan kinerja karyawan agar operasional perusahaan bisa berjalan lancar.

3. Mengembangkan Sumber Daya Manusia dan Segala Aset Kantor Cabang

Untuk membantu mencapai target kantor cabang, seorang branch manager bertanggung jawab untuk dapat mengembangkan kinerja karyawan melalui program-program pengayaan untuk meningkatkan skill seorang karyawan.

Selain itu, seorang branch manager harus mengambil peran dalam manajemen risiko agar aset yang telah disediakan pada kantor cabang bisa dimanfaatkan dengan baik untuk pengembangan bisnis perusahaan.

4. Menyelesaikan Permasalahan yang Terjadi pada Kantor Cabang

Tugas terpenting seorang branch manager adalah menyelesaikan permasalahan yang terjadi pada kantor cabang.

Tidak jarang sebuah strategi dari kantor pusat yang telah disusun dengan matang memiliki banyak masalah ketika akan diimplementasikan pada kantor cabang. Maka dari itu, kemampuan seorang manajer cabang dalam penyelesaian sebuah masalah sangat diperlukan.

Masalah yang terjadi tidak terbatas pada masalah internal namun juga masalah yang mungkin terjadi dengan pelanggan dan kegiatan pemasaran.

Baca juga: Memahami Posisi General Affair dalam Perusahaan

Skill atau Kemampuan yang Wajib Dimiliki Oleh Seorang Branch Manager atau Manajer Cabang

Melihat tugas branch manager yang tidak mudah, seorang branch manager atau manajer cabang harus memiliki skill khusus yang digunakan untuk menjalankan operasional di kantor cabang.

Skill atau Kemampuan yang Wajib Dimiliki Oleh Seorang Branch Manager atau Manajer Cabang

Beberapa skill yang dibutuhkan oleh seorang branch manager atau manajer cabang adalah sebagai berikut:

1. Leadership

Sebagai kepala cabang, seorang branch manager harus memiliki kemampuan untuk memimpin dengan baik. Seperti yang kita tahu, tantangan seorang pemimpin di masa kini memiliki kesulitan yang makin meningkat.

Jika saat ini Anda adalah seorang manajer cabang atau branch manager, setidaknya Anda perlu memiliki beberapa sifat ini agar bisa disebut seorang pimpinan yang baik.

  • Mampu menggambarkan visi perusahaan untuk menggugah semangat karyawan
  • Memberi contoh melalui konsistensi karakter dan tindakan
  • Memberikan toleransi dalam skala yang pantas
  • Memberikan pujian pada kinerja baik di depan umum
  • Memberikan kritikan dengan baik dan tidak di depan umum
  • Mampu membangun hubungan yang baik dengan karyawan
  • Berani mengakui kesalahan
  • Fokus pada penyelesaian masalah bukan pada siapa yang salah
  • Adil

2. Target Oriented

Fungsi sebuah kantor cabang adalah untuk mendukung kegiatan operasional pada kantor pusat. Maka dari itu, sebuah kantor cabang harus mampu untuk mencapai target yang telah diberikan,

Untuk mewujudkan hal tersebut seorang branch manager wajib memiliki orientasi pada target dengan baik. Tugas mencapai target ini tentu saja tidak bisa dicapai manajer cabang atau branch manager seorang diri. Branch manager harus mampu membuat setiap orang dalam kantor cabang memiliki target dan tujuan yang jelas, sehingga setiap orang dalam timnya mampu bekerjasama dengan baik.

3. Problem-Solving

Branch manager yang baik harus memiliki kemampuan penyelesaian masalah yang baik. Skill ini tidak hanya sekedar menyelesaikan masalah pada saat itu, namun seorang branch manager juga harus mampu menyusun sebuah strategi agar masalah itu tidak kembali terjadi di masa depan.

4. Komunikasi

Dalam mewujudkan tujuan perusahaan seorang branch manager akan bekerjasama dengan karyawan lain dalam timnya. Maka dari itu, skill komunikasi yang baik wajib dimiliki.

Tidak jarang sebuah tugas akan terlihat berat jika cara kita menyampaikan tugas itu membuat karyawan tidak nyaman. Kemampuan komunikasi yang baik bisa mengubah persepsi seorang karyawan tentang sebuah beban menjadi sebuah tantangan yang menarik untuk diselesaikan.

Kuncinya ada di sebuah komunikasi.

5. Visioner

Branch manager yang baik memiliki tanggung jawab untuk menyusun strategi di masa depan. Maka dari itu, kemampuan seorang branch manager untuk melihat kesempatan dan peluang yang mungkin akan terjadi harus lebih jauh daripada karyawan biasa.

Jenjang Karir Branch Manager

Jika Anda berminat untuk menjadi seorang branch manager, Anda perlu memiliki pengalaman sebagai seorang sales atau setidaknya Anda memiliki latar belakang pendidikan di bidang bisnis atau finance.

Baca juga: 7 Tugas Supervisor di Perusahaan Beserta Skill yang Wajib Dikuasai

Gaji Branch Manager

Untuk membantu Anda yang sedang mencari pekerjaan sebagai branch manager atau Anda yang sedang mencari seorang branch manager, besaran gaji seorang branch manager di Indonesia berkisar Rp. 92.000.000 per tahun atau sekitar Rp. 7.000.000 per bulan.

Sekian pembahasan kita mengenai branch manager, melihat berbagai tanggung jawab dan kemampuan yang dibutuhkan untuk menjadi branch manager bisa terbayang bagaimana kompleksnya operasional yang akan dihadapi di sebuah kantor cabang.

Untuk membantu jalannya operasional itu, Anda tentu akan membutuhkan sebuah aplikasi yang bisa membantu Anda dalam urusan mengatur sumber daya manusia dengan lebih mudah.

Appsensi, sebuah aplikasi absen online terpercaya yang bisa Anda manfaatkan dalam kegiatan operasional perusahaan Anda untuk membantu mencatat absensi karyawan, tracking lokasi karyawan, payroll, dan berbagai kebutuhan lainnya bisa Anda dapatkan melalui Appsensi.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap tentang Appsensi Anda dapat mendapatkannya di sini.

Ricky Caesar Sam

Head of Sales and Marketing Appsensi

Artikel Terkait

Top Artikel

Tulis Komentar

Nama

Email

Komentar

Artikel Terkait

TOC Icon
slot gacor
slot gacor
slot gacor
slot gacor
slot gacor