Kita hidup sebagai manusia membutuhkan tiga unsur dasar yang harus dipenuhi yaitu sandang, pangan dan papan, ketiganya harus diperoleh agar kehidupan kita dapat terus berlangsung, hari ini untuk mendapatkan ketiganya kita harus bekerja dan memiliki uang yang cukup, di era pandemi yang belum usai, kita diperkenankan untuk bekerja di rumah atau kita kenal dengan WFH (Work From Home), ini adalah solusi bagi berbagai perusahaan agar kita tetap memiliki cukup uang untuk bertahan hidup dan memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Lantas Apalagi Layanan Yang Semestinya Ada Pada Perusahaan Khususnya Pada Saat Pandemi Seperti Ini?
Artikel ini akan membahas tentang solusi lain atau lebih tepatnya inovasi terhadap layanan perusahaan yang menguntungkan untuk pemilik perusahaan maupun karyawan. Produk layanan ini belum terlalu dikenal banyak orang, namanya adalah Earned Wage Access disingkat EWA, apa sih yang dimaksud EWA? Apa benefit bagi perusahaan dan karyawan? Dan bagaimana cara atau sistem kerjanya? Simak penjelasan di bawah ini.
Apa yang Dimaksud Earned Wage Access?
Dikutip dari American Bar Association, dalam websitenya www-americanbar-org yang membahas EWA dan CFPB, Earned Wage Access adalah program yang memungkinkan perusahaan memberi upah karyawan lebih awal daripada tanggal yang ditentukan pada pengertian yang lebih mudah dipahami EWA adalah pembayaran gaji yang instan dapat disesuaikan dan diselaraskan dengan permintaan, sehingga karyawan dapat mengatur keuangan pribadinya, EWA dapat juga disebut fitur gaji fleksibel yang membuat karyawan mandiri dalam keuangannya.
Bagaimana Sistem atau Cara Kerja Earned Wage Access (EWA)?
Bagaimana sistem kerja EWA, produk layanan inovasi baru ini memiliki cara kerja yang unik, ingin tahu? Berikut ini penjelasannya :
- Seperti yang kita ketahui cara menggaji karyawan dengan cara tradisional atau dengan cara umum seperti menggaji pada tanggal tertentu atau pada tanggal yang telah ditentukan sepertinya tidak akan praktis lagi, karena telah ada EWA yang memiliki cara kerja instan, secara umum manusia menyukai sesuatu yang instan, begitu pula bila berkaitan dengan gaji.
- Bagian penggajian tradisional pun tidak disiapkan untuk memenuhi tuntutan yang harus dibayarkan karyawan, dengan EWA ini karyawan dapat menarik gajinya sesuai permintaannya
- Cara Ideal untuk EWA adalah menjalankannya dengan berbasis cloud, agar peredaran uang dapat diakses oleh karyawan pula, contohnya melalui portal web atau lewat aplikasi seluler. Karyawan dapat memantau dan melihat rincian yang telah mereka peroleh dan juga dapat menariknya dengan mudah saat itu juga.
Baca Juga: Solusi Mudah Mengatur Gaji Lewat Earned Wage Access
Apa saja manfaat EWA ?
Manfaat yang diberikan produk layanan ini tidak hanya akan dirasakan oleh karyawan saja, namun juga untuk perusahaannya, apa sayang yang menjadi benefit produk layanan ini? Simak penjelasan di bawah ini
Untuk Pengusaha dan Perusahaan :
1. Rekrutmen Karyawan
Produk layanan EWA merupakan inovasi baru, baik untuk karyawan maupun perusahaan, hal ini memberikan efek yang lumayan luas apalagi jika perusahaan memiliki atau menjadikan produk layanan ini sebagai bagian dari perusahaan, bagian yang akan mendapat dampak positif adalah pada saat rekrutmen karyawan, karena notabene EWA adalah produk layanan gaji yang lebih mudah untuk karyawan maka dalam rekrutmen karyawan akan lebih mudah karena merupakan produk layanan ini memiliki nilai jual.
2. Reputasi Perusahaan Meningkat
Produk layanan EWA ini merupakan inovasi yang menguntungkan kedua pihak, tentunya dapat dikatakan bahwa Earned Wage Access adalah produk layanan atau fitur yang mendukung kesejahteraan karyawan. Karena produk ini meningkatkan kesejahteraan karyawan, maka secara umum akan membuat efek positif pada reputasi atau citra perusahaan, citra perusahaan akan otomatis melambung karena mendukung kesejahteraan karyawannya.
3. Mengurangi Ketidakhadiran Karyawan
Ketika karyawan memiliki kendala dalam bekerja, ia tidak memiliki motivasi atau semangat dalam bekerja bahkan tidak memiliki semangat untuk pergi bekerja, apalagi jika kendalanya masalah gaji, contoh konkretnya adalah ketika ditentukan tanggal muda gajian, ketika tanggal tua karyawan tidak memiliki semangat lagi, hal ini tentu sering dialami sebagai suatu kejadian yang umum, lain halnya dengan penerapan EWA, dengan EWA ini karyawan dapat memantau perolehan gajinya dan juga dapat menarik gajinya, perbedaanya adalah jika karyawan melihat angka pada data perolehan gaji mereka, mereka akan termotivasi untuk lebih giat bekerja.
4. Data Lebih Aman dan Administrasi Lebih Mudah
Soal data yang berupa gaji karyawan tentunya lebih aman, karena biasanya perusahaan jasa pihak ketiga yang menyediakan produk layanan EWA ini memiliki sistem keamanan yang mumpuni, Sedangkan soal administrasi atau pencatatan, pengolahan dan lain sebagainya pasti akan lebih mudah, karena telah dibantu dengan penyimpanan yang super besar, tentunya cloud aplikasi yang disediakan pihak penyedia jasa.
5. Menciptakan Hubungan yang Erat Antara Pengusaha dan Karyawan
Secara umum manusia lebih senang dan dapat bertahan lama dalam suatu hubungan jika mereka di dengarkan, dilindungi dan diperhatikan, dalam hal ini dapat dianalogikan, jika perusahaan memperhatikan kesejahteraan karyawan maka karyawan akan bertahan lama dalam perusahaan tersebut dan dapat membangun hubungan yang erat sebagai suatu ekosistem yang sehat.
Selanjutnya adalah benefit untuk karyawan, karena telah disebutkan diatas tadi, bahwasannya dengan menggunakan produk layanan EWA akan membantu kesejahteraan karyawan, maka penjelasannya ada di bawah ini:
Untuk Karyawan :
1. Jadwal yang Fleksibel
Produk layanan EWA ini memungkinkan karyawan mengakses dan memegang kendali penuh atas gaji yang telah mereka kumpulkan, hal ini membuat mereka bisa mengatur pengeluaran mereka, atau dalam bahasa lain keuangan pribadi mereka dengan menyelaraskan tanggal pembayaran.
2. Menghindari Hutang yang Berlebihan
Karena EWA aksesnya mudah maka, hal ini dapat menghindarkan karyawan dari hutang yang berlebih, mengapa begitu, karyawan yang dituntut harus memenuhi kebutuhan, jika belum menerima gaji karena belum saatnya pasti akan mengambil jalan hutang dan lama-kelamaan akan terjebak hutang ag akan sulit dibayar, hal ini dapat dihindari dengan adanya EWA, karena aksesnya instan maka perolehan gaji dapat ditarik lebih awal sebelum tanggal gajian dan dapat digunakan untuk menutup kebutuhan karyawan.
3. Kenyamanan Menggunakan Aplikasi
Perusahaan yang menggunakan jasa perusahaan pihak ketiga yang menyediakan produk layanan EWA akan memberikan kenyamanan kepada setiap karyawannya, karena semudah memakai aplikasi pada umumnya, karyawan pasti sudah akrab dengan menggunakan gawai yang isinya juga puluhan aplikasi, biasanya EWA disediakan pada website atau aplikasi dari pihak ketiga, hal ini sekali lagi memudahkan karyawan, karena tanpa syarat-syarat pembayaran yang rumit dan campur tangan dari bagian penggajian.
4. Karyawan dapat Melihat Gaji Mereka
Karyawan dapat melihat gaji mereka, artinya penghitungan gaji yang berkelanjutan, setiap hari karyawan bisa melihat pertambahan gaji mereka, hal ini bersifat transparan, menghindari terjadinya korupsi pada dana perusahaan, karyawan tidak akan dirugikan karena secara nyata dapat melihat data gaji mereka.
5. Karyawan akan Lebih Nyaman Dalam Bekerja
Sebagai karyawan Anda juga akan merasa lebih aman, nyaman dan tenang saat bekerja, karena merasa aman saat tahu Anda dapat menghindari jebakan utang, nyaman karena Anda dapat setiap saat mengakses data dengan mudah hanya lewat aplikasi seluler Anda sendiri.
Apakah EWA (Earned Wage Access) Cocok Untuk Perusahaan Anda?
Tentu saja itu tergantung kebijakan yang Anda ambil untuk perusahaan Anda, EWA adalah suatu inovasi atau alternatif baru yang memang cukup menjanjikan untuk digunakan, namun jangan lupa Anda juga perlu mempertimbangkan faktor-faktor yang mempengaruhinya seperti skala gaji, jenis kontrak tenaga kerja, jumlah karyawan dan peraturan perundang-undangan yang harus Anda cermati.
Demikianlah penjelasan soal EWA meliputi apa pengertiannya, bagaimana cara kerjanya serta keuntungan bagi perusahaan dan karyawan.Jika perusahaan Anda membutuhkan sistem absensi bersama fitur EWA dan fitur penting lainnya Anda dapat mencoba menggunakan Appsensi dengan mengunjungi https://appsensi.com/ . Appsensi telah dipercaya oleh instansi pemerintahan dan berbagai perusahaan di Indonesia.
Appsensi adalah solusi dan inovasi untuk perusahaan Anda, www.appsensi.com dapat memantau karyawan secara real-time dan mengatur jadwal Anda. Appsensi memiliki fitur yang mendukung Work From Home (WFH) yang akan relevan dipakai di zaman digital seperti sekarang.
Isi from berikut dibawah ini untuk coba GRATIS 30 HARI aplikasi HR dari Appsensi :